简体中文
繁體中文
English
Pусский
日本語
ภาษาไทย
Tiếng Việt
Bahasa Indonesia
Español
हिन्दी
Filippiiniläinen
Français
Deutsch
Português
Türkçe
한국어
العربية
Broker Palsu Dan Aslinya Kok BERMASALAH!
Ikhtisar:Broker palsu atau broker penipu atau scam, adalah entitas keuangan yang tidak sah dan tidak diatur dibawah regulator manapun yang menyamar untuk menipu dengan menampilkan diri sebagai perusahaan broker yang sah atau legal. Beberapa hari yang lalu, otoritas Inggris yakni FCA mengumumkan ada broker palsu yang beredar. Broker palsu tersebut meniru identitas Admiral Markets, dan ternyata broker Admiral Markets juga bermasalah di Indonesia. Simak artikel selengkapnya disini.

Apa Itu Broker Palsu
Broker palsu atau broker penipu atau scam, adalah entitas keuangan yang tidak sah dan tidak diatur dibawah regulator manapun yang menyamar untuk menipu dengan menampilkan diri sebagai perusahaan broker yang sah atau legal.
Entitas-entitas ini selalu bertujuan untuk menipu para trader dan investor dengan cara mengelabui. Broker palsu biasanya terlibat dalam berbagai praktik penipuan, termasuk penyelewengan dana, pemberian informasi palsu, dan menawarkan ketentuan trading yang tidak realistis.
Beberapa indikator di bawah ini dapat Anda gunakan untuk memeriksa apakah suatu broker palsu atau tidak:
1. Kepatuhan Peraturan
2. Kurangnya Regulasi
3. Iming-iming Yang Tidak Realistis
4. Desain dan Fungsi Situs Yang Buruk
5. Informasi Kontak yang Tidak Dapat Diverifikasi
Sangat penting untuk para trader dan investor dapat mengenali broker palsu untuk melindungi investasi dan memastikan lingkungan trading yang aman.
Broker Palsu Admiral Markets Berbahaya

Broker forex palsu pada dasarnya adalah entitas penipuan yang meniru branding dan layanan dari suatu broker terkemuka. Lantas bagaimana jika yang diklon adalah broker besar namun memiliki banyak keluhan tentang slippage dan juga kesulitan melakukan withdrawal?
Beberapa hari yang lalu, otoritas Inggris yakni FCA mengumumkan beredarnya broker palsu yang meniru identitas salah satu broker yakni Admiral Markets yakni broker Admiral-fx atau AdmiralFXMarkets.

Penipu diketahui menggunakan rincian dari broker Admiral Markets termasuk nama, nomor telepon, dan email yang mirip, untuk mencoba meyakinkan para korban bahwa perusahaan mereka sah.
Meski situs palsu mereka ternyata berbeda dengan aslinya, broker palsu ini mengklaim menggunakan alamat Admiral Markets di London dan nomor lisensi FCA 595450 yang sama.
FCA juga telah memperingatkan bahwa penipu dapat mengubah rincian ini seiring waktu atau mencampurkannya dengan informasi kontak asli dari broker Admiral Markets agar tampak lebih sah.
Admiral Asli Diblokir Bappebti Merugikan Trader Indonesia
Beberapa waktu yang lalu, WikiFX menerima keluhan atas broker Admiral Markets dari salah satu trader Tanah Air. Keluhan tersebut datang dari User ID FX1870890069 yang mengatakan telah mengalami kerugian akibat slippage yang parah.

Admiral Markets sendiri telah diblokir oleh Bappebti sejak tahun 2022 lalu. Sebelum diblokir oleh Bappebti, broker ini telah diblokir terlebih dahulu oleh otoritas dari negara Malaysia yakni SCM dan juga otoritas Perancis yakni AMF karena beberapa kasus yang terjadi.
Skor dari broker ini juga telah mengalami penurunan. Pada saat artikel ini dibuat, skor Admiral Markets adalah 7.90/10. Ketika suatu broker forex beroperasi di banyak negara, performa dari broker tersebut biasanya berbeda-beda di setiap negara. Dan jika broker tersebut dinilai baik di suatu negara, maka belum tentu broker tersebut mendapatkan penilaian yang sama di negara lainnya.
Sebagai contoh, beberapa negara di Asia Tenggara termasuk Indonesia dan beberapa negara di Eropa telah memasukkan broker Admiral Markets ke dalam daftar hitam. Hal tersebut dilakukan karena performa broker Admiral Markets di negara itu dinilai mengakibatkan sejumlah kerugian dan juga berbahaya.
Selain itu, beberapa keluhan lain dari trader lain juga berkutat pada kasus slippage. Untuk informasi paparan dari Admiral Markets selengkapnya bisa Anda baca langsung pada halaman broker ini di platform WikiFX pada aplikasi dan website.

Piala Dunia Demo Trading Season 2 WikiTrade
Pada tahun 2023 kemarin, Piala Dunia Demo Trading WikiTrade telah sukses dilaksanakan. Dan di tahun 2024 ini, kontes ini kembali diadakan dengan memperkenalkan mode trading baru yakni Mode Challenge dan Mode Profesional.
Berikut adalah beberapa ketentuannya:
1. Pengaturan Hadiah Pada Turnamen Season 2 Ini: Total hadiah mencapai $60.000.
2. Mode Challenge: Individu dapat menerima hadiah maksimum $10.000.
3. Kompetisi MT4: Individu dapat menerima hadiah maksimum $15.000.
Cara mengikutinya pun sangat mudah, jika Anda peserta kompetisi WikiTrade di tahun kemarin, maka Anda bisa langsung mengikuti kompetisi ini nantinya.
Namun, jika Anda adalah pengguna baru, silakan kunjungi halaman WikiFX pada aplikasi untuk mendaftar di aplikasi demo trading WikiTrade.
Untuk informasi selengkapnya tentang tata cara mengikuti Piala Dunia Demo Trading Season 2 WikiTrade ini silakan kunjungi halaman berikut ini Registrasi Kompetisi Demo Trading WikiTrade S2.
Tunggu apalagi? Ikuti kompetisinya dan menangkan hadiahnya!

Disclaimer:
Pandangan dalam artikel ini hanya mewakili pandangan pribadi penulis dan bukan merupakan saran investasi untuk platform ini. Platform ini tidak menjamin keakuratan, kelengkapan dan ketepatan waktu informasi artikel, juga tidak bertanggung jawab atas kerugian yang disebabkan oleh penggunaan atau kepercayaan informasi artikel.
Broker yang bersangkutan
Baca lebih banyak

"Welcome Party" WikiEXPO Dubai Berakhir Sukses, Panggung Utama Siap Digelar !
Pada malam 10 November 2025, acara yang paling dinanti – “Welcome Party” WikiEXPO Dubai – sukses digelar di lantai 6 Conrad Dubai, Uni Emirat Arab. Sebagai “pembuka” menuju hari utama pameran WikiEXPO, acara ini menjadi ajang pertemuan eksklusif dan santai bagi perwakilan lembaga keuangan global, pemimpin perusahaan Fintech, broker ternama, hingga eksekutif senior dari berbagai institusi investasi.

Review Broker Forex Admirals Group AS 2025: Batalkan Lisensi UEA & Menjual Unit Bisnis Australia
Review mendalam Admirals Group AS 2025 — broker forex global yang juga dikenal dengan merek Admiral Markets. Bahas pembatalan lisensi di UEA, penjualan unit bisnis Australia, regulasi, keamanan, promosi, hingga peringatan WikiFX terbaru.

Ulasan WikiFX OctaFX (OCTA) Q4 2025: Tinjauan Mendalam Tentang Platform Broker Forex Populer
Di tengah banyaknya pilihan broker forex, memilih mitra trading yang tepat adalah langkah yang sangat penting. OctaFX (OCTA) sudah lama menjadi nama yang dikenal di kalangan trader Indonesia dan global, namun pertanyaan dasar tetap sama: apakah dana kita aman? Di sinilah peran platform verifikasi independen seperti WikiFX menjadi sangat penting. WikiFX berfungsi sebagai mata dan telinga komunitas trading, menyediakan penilaian objektif yang tidak memihak terhadap kredibilitas dan regulasi sebuah broker.

WikiEXPO Dubai 2025 “Welcome Party” Resmi Dimulai Malam Ini!
Menjelang penyelenggaraan WikiEXPO Dubai 2025, panitia resmi WikiEXPO menghadirkan acara sosial bergengsi bertajuk “Welcome Party”. Acara istimewa ini akan digelar pada Senin malam, 10 November 2025, di Lantai 6, Conrad Dubai, Uni Emirat Arab.
WikiFX Broker
IC Markets Global
Ultima
HFM
STARTRADER
octa
FOREX.com
IC Markets Global
Ultima
HFM
STARTRADER
octa
FOREX.com
WikiFX Broker
IC Markets Global
Ultima
HFM
STARTRADER
octa
FOREX.com
IC Markets Global
Ultima
HFM
STARTRADER
octa
FOREX.com
